Minggu, 19 Oktober 2014 0 komentar

Analisa terhadap motor Trail Kawasaki KLX 250 cc



Pada analisa kali ini saya akan menganalisa motor KLS 250 cc, pada motor trail ini selain desain yang unik juga mempunyai peformace yang cukup handal pada segala medan baik pada lintasan lurusn maupun pada lintasan terjal pada perbukitan atau pegunungan, motor Kawasaki trail ini adalah salah satu motor trail yang cukup banyak diminati oleh para baiker trail di Indonesia


Melihat dari segi penampilannya kawasaki KLX 250 ini memang mirip-mirip dengan KLX 150, apalagi jika dilihat dari komponen cover bodinya, serta bentuk knalpotnya.  Terus apa yang membedakannya selain dari CC nya? hal ini bisa dilihat pada desain striping mereka yang beda sekali. Lanjutkan ke bagian ergonomi, untuk pengalaman dalam hal handling sepertinya motor ini memang sulit dikendalikan karana motor ini di desain untuk medan yang terjal, seperti pegunungan dan perbukitan


1.    Spesifikasi Mesin

Untuk spesifikasi mesin kawasaki klx 250 ini menggunakan mesin berteknologi 4tak- DOHC bervolume silinder 250cc, dan dapat mencapai tenaga 24Hp dalam putaran 9000rpm. Dengan suara mesin yang terbilang halus, tapi performace dan aselerasi nya cukup  powerfull pada kecepatan bawah dan menengah. 


2.    Desain Suspensi

Pemakaian keseharian juga sangat nyaman walaupun kita menggunakannya di jalan berbelok-belok. Hal ini tidak jauh dikarenakan adanya model suspensi telescopic form berdiameter cukup besar dengan monoshock belakang model unitrack yang cukup tinggi, pada desain suspensi ini di peruntukan untuk melewati jalan terjal agar pengendara merasa nyaman dan aman dalam berkendara


3.    Desain Roda

Sektor roda tidak ada perubahan. KLX 250S tetap mengandalkan velg jari-jari ukuran 18 inci di depan dan 21 inci di belakang yang dibalut ban semi off-road yang memungkinkan untuk medan yang terjal dan licin


4.   Bobot Kendaraan

    Motor ini mempunyai bobot yang lebih ringan yaitu 135 kg, lebih ringan dari bobot motor yang lain menjadikanannya menjadi lebih  lincah dan agresif


5.    Bahan bakar

Masalah bahan bakar, tenang saja karena motor ini cukup irit, dengan 1 liter bbm anda bisa menempuh jarak sejauh 30km. Untuk kecepatan teratas Motor kawasaki KLX 250 mampu mencapai kecepatan 121km/jam.









Sumber :


No Response to "Analisa terhadap motor Trail Kawasaki KLX 250 cc"

Posting Komentar